September ceriaaa... September ceriaaa... Seperti itulah kira-kira status yang mewarnai timeline FB, Twitter, dan BBM bulan ini. :D Yeah... Saya juga punya banyak cerita di bulan ini di tahun ini. Mulai dari wisuda kelulusan, farewell kecil-kecilan dengan teman-teman kampus, jalan-jalan hunting bebek sinjai, mengikuti Konferensi Internasional, dan beberes kos-kosan. Hmm... cerita mulai dari mana ya? Mulai dari wisudaan dulu ya... cuss ^^ Alhamdulillah 'ala kuli hal... Segala puji bagi Allah atas segala keadaan... Akhirnya selesei sudah perjuangan saya di Kampus Pahlawan. Tanggal 20 September 2014, wisuda ke-110 ITS gelombang 3 digelar. Wisuda yang meliputi wisuda Diploma, Sarjana, Master, dan Doktor FTSP dan FTIF. Alhamdulillah, kali ini saya tercatat sebagai wisudawan master FTIF ITS setelah dua tahun sebelumnya saya tercatat sebagai wisudawan sarjana FST Unair. Sebenarnya saya masih heran, entah kenapa setiap acara wisudaan, umumnya para wisudawati mengenakan ...