Tentang Tesis #2
Hari ini, 20 Juli 2014, sudah 17 hari berlalu dari ujian tesis yang dijadwalkan tanggal 3 Juli 2014. Rasa deg-degan bisa tidak mengejar yudisium sirna sudah setelah tesis terselesaikan. Pun syarat-syarat yudisium yang harus dikumpulkan. Mengingat masa-masa perjuangan kemarin, ya Allah... sungguh tiada kemudahan melainkan dengan campur tanganMu... Tentu, dengan doa dan dukungan orang-orang terdekat, keluarga, , saudara, rekan-rekan, khususnya rekan-rekan mahasiswa S2 Teknik Informatika ITS angkatan 2012. Well, saya ingin berbagi sedikit cerita bagi teman-teman yang akan menghadapi sidang sidang tesis, mungkin bisa menjadi gambaran :D
Awalnya, pasti rasanya campur aduk nano nano. Sing mules lah, sing kademen lah, sing kebelet terus lah, hehe. Tetapi, ternyata hari yang saya anggap menakutkan tidak begitu seram seperti yang dibayangkan.
Kenapa? entahlah,,, ada rasa ingin yang kuat untuk segera menyelesaikan tahapan ini dibandingkan dengan kecemasan yang dirasakan. Buktinya? ketika saya dijadwal sidang jam 9 pagi, dan saya sudah in time hadir jam 8, saya pun sempet lo foto-foto alay plus selfie-selfiean... :D Hari itu ada 3 mahasiswa yang akan seminar, mulai dari pagi jam 9 adalah saya, jam 10 mbak Sari, dan jam 11 mbak Ratih.
Tepat pukul 9.00 waktu jam kampus, para penguji sudah mulai berdatangan. Sesaat sebelum sidang itu pun saya masih sempat senyam senyum penuh arti (untuk tidak dibantai) oleh bapak ibu penguji (beliau adalah Bp Hari Ginardi selaku pembimbing saya, Bp Prof Joko Lianto, Ibu Diana, dan Ibu Wijayanti selaku penguji). Saat sidang? Yaaaa, lumayan lah. Tidak mungkin tidak ada pertanyaan atau kekurangan dari apa yang saya sampaikan atau tulis. Singkatnya, saya berprinsip Bertahanlah dengan argumen Anda! Apa yang ditanyakan adalah apa yang Anda kerjakan. Apa yang kita kerjakan yang mengerti adalah kita. Dari situ memang bisa memuncukan rasa nyaman dan santai menjawab karena pasti kita sudah tahu jawabannya. Kesalahan adalah hal yang wajar (sok bijak, red). Daaan, Setelah saya dipersilahkan keluar dan dipersilakan kembali masuk ruangan, ketua sidang mengatakan bahwa,
Kenapa? entahlah,,, ada rasa ingin yang kuat untuk segera menyelesaikan tahapan ini dibandingkan dengan kecemasan yang dirasakan. Buktinya? ketika saya dijadwal sidang jam 9 pagi, dan saya sudah in time hadir jam 8, saya pun sempet lo foto-foto alay plus selfie-selfiean... :D Hari itu ada 3 mahasiswa yang akan seminar, mulai dari pagi jam 9 adalah saya, jam 10 mbak Sari, dan jam 11 mbak Ratih.
Tepat pukul 9.00 waktu jam kampus, para penguji sudah mulai berdatangan. Sesaat sebelum sidang itu pun saya masih sempat senyam senyum penuh arti (untuk tidak dibantai) oleh bapak ibu penguji (beliau adalah Bp Hari Ginardi selaku pembimbing saya, Bp Prof Joko Lianto, Ibu Diana, dan Ibu Wijayanti selaku penguji). Saat sidang? Yaaaa, lumayan lah. Tidak mungkin tidak ada pertanyaan atau kekurangan dari apa yang saya sampaikan atau tulis. Singkatnya, saya berprinsip Bertahanlah dengan argumen Anda! Apa yang ditanyakan adalah apa yang Anda kerjakan. Apa yang kita kerjakan yang mengerti adalah kita. Dari situ memang bisa memuncukan rasa nyaman dan santai menjawab karena pasti kita sudah tahu jawabannya. Kesalahan adalah hal yang wajar (sok bijak, red). Daaan, Setelah saya dipersilahkan keluar dan dipersilakan kembali masuk ruangan, ketua sidang mengatakan bahwa,
"saudara Abidatul Izzah, Anda dinyatakan lulus dengan beberapa revisi. Dan revisi ini harus diselesaikan dalam tenggang waktu yang telah ditentukan."
horee horeee horrreee... alhamdlillah :D luar biasaaa... Allahu akbar... Dan tak lupa senyum mengembang (lagi).
Eh, ini lo hasil perekaman momen-momen kami :D
![]() |
Foto di Ruang 207 setelah kami bertiga sidang (ki-ka: Saya, mb Ratih, mb Evy, mb Sari) |
![]() |
Foto di depan Ruang TU S2 (ki-ka atas: mb Desi, mb Evy, saya, mb Ratih. ki-ka bawah: mb Ratna, mb Sari) |
![]() |
Foto di depan Ruang Ketua Prodi S2 (ki-ka: mb Ratih, mb Fatih, mb Desi, saya, mb Ratna, mb Evy, mb Sari) |
![]() |
Foto di Plaza baru lantai 2 (ki-ka: mb Desi, mb Fatih, mb Sari, mb Evy, saya, mb Ratih, mb Ratna) |
![]() |
Foto di depan Plaza lantai 1 (ki-ka: mb Evy, saya, mb Sari, mb Ratih, mb Tari) |
Ohya, kami juga sempet bikin sign language M.Kom, hehe... Ini ceritanya ada yang kebagian huruf 'M', 'K', 'O', dan 'M' lagi. Nah, saya kebagian huruf 'K'. Kata temen-temen style gue style reper, hihihiiii :p ... Ini nih, cekidooot....
![]() |
Sign Language M.Kom |
Oh iya, teman seperjuangan saya juga telah menulis ceritanya di blognya :D Monggo disimak disini
Komentar